Senin, 17 April 2017

Lakukan 6 Cara Ini Untuk Menyelamatkan Diri dari Fitnah Dajjal

Loading...
KajianLagi - Fitnah Dajjal merupakan fitnah yang luar biasa besar di akhir zaman. Bahkan disebutkan jika fitnah Dajjal merupakan fitnah terbesar ia merupakan fitnah terbesar dari mulai Allah menciptakan Adam. Bahkan disebutkan jika sulit bagi manusia untuk terlepas dari sihir Dajjal, karena kebanyakan manusia akan sujud dan tunduk dihadapannya. Padahal, barang siapa yang sudah sujud pada Dajjal, maka dia akan kafir selamanya meski Dajjal sudah tidak ada bahkan hingga dia mati, naudzubillah. Sebelum kemunculan Dajjal, manusia di bumi dalam kondisi kesusahan, karena kelaparan terjadi dimana-mana, kelangkaan air, makanan dan berbagai kesusahan lainnya. Bukan mustahil jika kebanyakan manusia mengelu-elukan Dajjal, karena dia datang membawa surga dan neraka, makanan melimpah, menurunkan hujan, dan berbagai kesenangan dunia lainnya. Bisa dibayangkan bukan, bagaimana manusia dalam kondisi kekurangan dan penderitaan yang amat sangat tidak akan tergiur ketika mendengar pesona Dajjal. Yang ada mereka akan berbondong-bondong menyambut dan menjadi pengikut Dajjal. Mengenal Dajjal dan 6 Jenis Fitnahnya yang Sangat Berbahaya
cara menyelamatkan diri dari dajjal/http://www.iraniborkabazar.com/

Saking bahayanya fitnah Dajjal, sampai-sampai Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam telah memperingatkan umatnya atas fitnah tersebut dan cara menyelamatkan diri darinya. Apa sajakah yang bisa kita lakukan agar selamat dari fitnah Dajjal? Simak informasinya berikut ini : Ini Dia Ciri-ciri Fisik Dajjal yang Wajib Anda Tahu

1.    Kuatkan iman

Hanya iman yang kuat yang dapat menyelamatkan kita dari fitnah dajjal, oleh karena itu berpegang teguhlah dengan agama Allah. Gigit dengan kuat Al Quran dan Hadits meskipun itu berat, karena hanya dengan cara itulah kita bisa menyelamatkan diri dari fitnah Dajjal.

2.     Membaca doa ini sebelum salam (Tahiyat akhir)

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'Anhu, Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda, “Apabila salah seorang kalian selesai membaca tasyahhud hendaknya ia berlindung kepada Allah dari empat perkara. Beliau membaca:
“Allahumma Inni ‘audzubika min ‘adzabil qobri wamin sari fitnatil mahya wa mamati wamin sari fitnatil masikhidz dajjal
 “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari adzab Jahannam, dari adzab kubur, dari fitnah kehidupan dan kematian, dan dari keburukan fitnah Masih Dajjal.” (Muttafaq 'alaih)”

3.    Memahami hadits-hadits tentang cirri-ciri dan seluk beluk tentang dajjal

Ketika kita memahami tentang seluk-beluk dajjal, setidaknya kita memiliki perbendaharaan ilmu untuk memahami segala kondisi menjelang kemunculannya dan langkah antisipasinya.

4.    Menghafalkan 10 ayat pertama atau terakhir surat Al Kahfi

Sejak sekarang, kita harus berusaha menghafalkan 10 ayat pertama atau ayat terakhir surat Al Kahfi. Pilih salah satunya dan segera hafalkan, karena dapat melindungi Anda dari fitnah Dajjal dan kalaupun Anda ditakdirkan bertemu Dajjal dan pasukannya, Allah akan membuat Anda tak terlihat olehnya.
Diriwayatkan Imam Muslim dalam Shahihnya, dari hadits Abu Darda’: Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda, “Siapa yang hafal 10 ayat dari surat awal Al-Kahfi , maka ia akan diselamatkan dari Dajjal.” Dalam riwayat lain, “Sepuluh ayat dari akhir Al-Kahfi,” (HR. Muslim)

5.    Pergi ke tempat yang tidak bisa dijangkau Dajjal

Jika memungkinkan, Anda bisa pergi ke tempat yang tidak bisa dijangkau oleh Dajjal, yakni Mekkah atau Madinah.
Dari Anas r.a., katanya: “Rasulullah s.a.w. bersabda: “Tiada suatu negeri pun melainkan akan diinjak oleh Dajjal, kecuali hanya Makkah dan Madinah yang tidak. Tiada suatu lorong pun dari lorong-lorong Makkah dan Madinah itu, melainkan di situ ada para malaikat yang berbaris rapat untuk melindunginya. Kemudian Dajjal itu turun lah di suatu tanah yang berpasir ( di luar Madinah ) lalu kota Madinah bergoncanglah sebanyak tiga goncangan dan dari goncangan-goncangan itu Allah akan mengeluarkan setiap orang kafir dan munafik (dari Makkah – Madinah) .” (Riwayat Muslim)

6.    Bersembunyi dalam rumah dan menutup pintu serta jendela

Imam Abu Dawud dalam Sunannya meriwayatkan hadits dari Imran bin Husain, Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda: “Barang siapa mendengar ada Dajjal, hendaklah ia bersembunyi darinya. Karena, Demi Allah, ada seseorang mendatanginya dan ia mengita bahwa ia benar-benar beriman, lalu ia mengikutinya, karena banyaknya sybuhat (kesamaran) yang menyertainya.” (HR. Muslim, Ahmad, dan Al-Hakim. Syaikh Al-Albani menyahihkannya dalam Shahih Sunan Abi Dawud)
Semoga kita dan keluarga menjadi orang yang dijauhkan dan diselamatkan dari fitnah Dajjal yang dapat merontokkan iman. 

Tags :  doa agar terhindar dari fitnah dajjal, amalan terhindar dari fitnah dajjal, fitnah dajjal akhir zaman, doa dajjal sebelum salam, contoh fitnah dajjal, cara bersembunyi dari dajjal, maksud fitnah dajjal, siapakah pengikut dajjal