Rabu, 13 September 2017

Lakukan Hal Sederhana Ini Saat Tidur Agar Didoakan Malaikat

Loading...
KajianLagi - Siapa sich yang tidak ingin dicintai dan didoakan malaikat? Seperti yang kita tahu, Malaikat merupakan makhluk Allah yang sangat taat dan tak pernah berhenti berdzikir kepada Allah Subhanallahu Wa  Taala sehingga setiap doanya sudah pasti dikabulkan oleh Allah. Tahukah Anda jika malaikat memiliki satu peran istimewa, yakni : memberikan syafaat kepada orang-orang yang dicintai Allah SWT dan memohonkan ampun bagi orang-orang mukmin. Hal itu sebagaimana disebutkan dalam Al Quran, yang artinya : Jangan Bebani Suami, Tapi Mudahkanlah Urusannya Agar Allah Mudahkan Urusanmu
berwudhu/http://seetiz.blogspot.co.id
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman, “Sebenarnya (malaikat – malaikat itu) adalah hamba – hamba yang dimuliakan, mereka tidak mendahului-Nya dengan perkataan dan mereka mengerjakan perintah – perintah-Nya. Allah mengetahui segala sesuatu yang dihadapan mereka dan yang di belakang mereka, dan mereka tidak memberikan syafa’at melainkan kepada orang – orang yang diridhai Allah, dan mereka selalu berhati – hati karena takut kepada-Nya” (Q.S. Al-Anbiyaa’: 26-28)
Kemudian, dalam surah Al-Ahzâb Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman, “Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan para malaikat-Nya (memohonkan ampunan untukmu), agar Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman.” (QS. Al-Ahzâb: 43)
Terdapat pula dalam hadits yang artinya :
Tidaklah seorang muslim tidur di malam hari dalam keadaan dengan berdzikir dan bersuci, kemudian ketika telah terbangun dari tidurnya di tengah malam lalu meminta kepada Allah kebaikan dunia dan akhirat, melainkan pasti Allah akan mengabulkannya.” ( HR. Imam Ahmad dan Abu Dawud )
Ternyata ada satu kebiasaan sederhana saat tidur yang membuat Anda dicintai dan didoakan Malaikat. Kira-kira apa yang harus kita lakukan saat tidur? Ternyata ada amalan ringan dan mudah dilakukan sebelum tidur yang mendatangkan pahala besar serta kecintaan malaikat, yakni : berwudhu atau bersuci.
Imam Ibnu Hibban meriwayatkan dari Ibnu ‘Umar Radhiyallahu ‘anhuma, ia berkata: “Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka Malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dan tidaklah ia bangun melainkan Malaikat berdo’a: ‘Ya Allah, ampunilah hamba-Mu si fulan karena ia tidur dalam keadaan suci.’” (HR Ibnu Hibban 3/329).
Hem, jika hanya dengan berwudhu sebelum tidur saja kita dimintakan pengampunan dosa oleh malaikat, lalu masihkah kita enggan melakukan kebiasaan sepele tersebut? Buanglah rasa malas dan sucikan dirimu sebelum berangkat tidur. Semoga Allah mudahkan kita istiqamah untuk menjaga wudhu sebelum tidur.