Minggu, 05 November 2017

Wajib Hindari, Ini 7 Perkara Yang Membinasakan

Loading...
KajianLagi - Hampir semua orang pasti inginkan kebahagiaan, akan tetapi karena suatu sebab hingga tanpa disadari justru menusia terjebak pada perkara yang membinasakan. Yang dimaksud membinasakan disini bukan hanya sekedar bernilai dosa, tapi juga menghancurkan seluruh kebaikan yang ada dalam diri kita, bahkan merupakan perkara yang teramat dibenci oleh Allah SWT. Alasan itulah yang membuat kita wajib memahami apa itu hal yang membahagiakan termasuk pula cara menggapainya. Jangan karena urusan dunia yang tak seberapa, lantas kita abai pada aturan Allah yang sudah memberikan warning akan beberapa perkara yang berisiko membinasakan. Penjelasan ini harusnya membuat kita hati-hati dan waspada, jangan sampai bersentuhan, apalagi sampai terjebak didalamnya, karena akibatnya sangat fatal di dunia maupun di akhirat. Saling Mencintai Di Dunia, Tapi Orang Ini Akan Saling Bermusuhan Di Akhirat 
perkara yang membinasakan/standrewstakeaway.co.uk/
Agar kita semua tidak sampai terjebak pada perkara yang membinasakan, sebaiknya simak Ini 7 Perkara Yang Membinasakan, yang disebutkan dalam sebuah hadits yang artinya :
Dari Abu Hurairah, bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Jauhilah tujuh perkara yang membinasakan!" Beliau ditanya; wahai Rasulullah, apakah perkara tersebut? Beliau berkata: ""Mensekutukan Allah, sihir, membunuh jiwa yang Allah haramkan kecuali dengan haq, memakan riba, memakan harta anak yatim, lari dari peperangan, menuduh seorang wanita mukmin yang suci dan baik berbuat zina."  (HR Abu Daud No 2490)
Dari hadits diatas, bisa kita dapatkan penjelasan akan 7 perkara yang berisiko membinasakan pelakunya, diantaranya :  12 Kebiasaan Sepele Ini Buat Anda Didoakan Malaikat Setiap Hari

(1)    Menyekutukan Allah

Perbuatan ini bisa dilakukan dengan banyak cara, misalnya : mendatangi dukun, meminta pada selain Allah, meramal dan minta diramal, dan lainnya

(2)    Sihir

Merupakan salah satu dari bagian dari kesyirikan, karena umumnya dilakukan dengan meminta bantuan jin/syaitan untuk tujuan tertentu.

(3)    Membunuh jiwa yang diharamkan Allah tanpa alasan yang benar

Perbuatan keji ini tidak hanya sebabkan masalah di dunia, tapi akan membuat pelakunya mendapat pengadilan di akhirat kelak.

(4)     Memakan harta anak yatim

Memakan harta anak yatim, apapun alasannya adalah satu bentuk kedzoliman yang mengundang murkanya Allah. Bahkan dalam Allah berfirman, yang artinya : Allah subhanahu wa ta'ala berfirman:“Sesungguhnya orang-orang yang memakan harta anak yatim secara zhalim, sebenarnya mereka itu menelan api sepenuh perutnya dan mereka akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka).” (QS. an-Nisa` (4): 10)

(5)    Memakan riba’

Jangan pernah mengira bahwa riba itu akan membantu mengatasi masalahmu, membuatmu untung karena bisa memiliki sesuatu dengan isntan. Padahal semua itu adalah fatamorgana, karena riba takkan pernah membuat hartamu bertambah. Dosa sudah pasti, tidak ada keberkahan didalamnya, dan diperangi Allah dan Rasulnya.

(6)    Lari dari medan jihad

Perbuatan ini termasuk yang mengundnag murkanya Allah, maka itu apapun alasannya, jangan pernah melakukannya.

(7)    Menuduh berzina terhadap wanita baik-baik lagi beriman padahal ia tidak melakukannya

Allah subhanahu wa ta'ala berfirman:“Dan orang-orang yang menuduh wanita-wanita yang baik-baik (berbuat zina) dan mereka tidak mendatangkan empat orang saksi, maka deralah mereka (yang menuduh itu) delapan puluh kali, dan janganlah kamu terima kesaksian mereka buat selama-lamanya. Dan mereka itulah orang-orang yang fasik. kecuali orang-orang yang bertaubat sesudah itu dan memperbaiki (dirinya), maka sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (QS. an-Nur (24): 4-5)
Setelah mengetahui penjelasan diatas, pastinya kita akan berusaha waspada dan berusaha agar tak terjebak pada 7 perkara yang membinasakan. Jangan pernah mencari pembenaran demi mengikuti hawa nafsu Anda, karena aturan ini dibuat agar kita senantiasa terjaga dan tetap berada di jalan yang lurus. Wallahua'lam bishowab. Semoga bermanfaat.


#Dosa #Islami